Pemkab Lamongan Jamin Kualitas Infrastruktur Layak Untuk Masyarakat

Berita 13 Oktober 2022

Pemkab Lamongan Jamin Kualitas Infrastruktur Layak Untuk Masyarakat


Pasca pandemi Covid 19, dijadikan momen bagi Lamongan untuk menggencarkan pembangunan insfrastruktur layak bagi masyarakat. Salah satu bentuk menjamin kelayakan insfrastruktur bagi masyarakat adalah dengan memberikan buku tabungan dari program bantuan stimulan perumahan swadaya (BSPS), Kamis, (13/10) di Balai Agung Pendopo Kecamatan Sukorame.

Kegiatan tersebut merupakan salah satu program pemerintah untuk penanganan kemiskinan ekstrem, maka dari itu bantuan perbaikan rumah yang dilakukan secara swadaya oleh masyarakat ditujukan kepada masyarakat yang terkategori Masyarakat Berpenghasilan Rendah (MBR). 

"Selain diperuntukkan untuk memperbaiki rumah masyarakat, bantuan pembangunan rumah ini harus memenuhi kriteria rumah sehat sesuai yang ditetaokan Kementerian Kesehatan. Kriteria rumah layak dan sehat itu adalah memiliki sarana penyimpanan makanan dan pembuangan limbah, sirkulasi udara lancar, serta kebersihan air terjaga," tutur Bupati Lamongan Yuhronur Efendi yang berkesempatan menyerahkan bantuan secaa langsung.

BSPS di Kecamatan Sukorame itu diterima 371 orang yang memenuhi kriteria, bantuan yang diterima sebesar 20juta dalam bentuk tabungan dari Bank Jatim Lamongan. Dihadapan warga yang hadir, orang nomor 1 di Kota Soto itu menjelaskan dampak dari rumah yang tidak layak huni.

"Rumah sehat itu juga mempengaruhi keluarga yang tinggal di dalamnya. Karena jika rumah tidak sehat maka akan menjadi sarang penyakit, bahkan dapat menyebabkan stunting pada keluarga balita," jelas Pak Yes sapaan akrabnya.

Pada kesempatan yang sama, Pak Yes melakukan sidak program super prioritasnya yakni JAMULA (jalan mantan dan alus Lamongan) yang sedang dalam perampungan. Progres fisik Jamula diruas jalan Bluluk - Sukorame tersebut 55%. Jalan poros desa sepanjang 620 m dengan lebar 5 m tersebut dibangun dengan sistem cor beton.

Lebih lanjut Pak Yes mengungkapkan akan memperbaiki kualitas insfastruktur jembatan yang ada di Sukorame, karena ada beberapa lubang disana. Jembatan yang berada di Desa Bluluk itu merupakan jembatan penghubung dengan Kabupaten Bojonegoro.

"Karena menjadi jembatan utama apalagi berada di perbatasan Kabupaten seberang, maka akan kita benahi supaya lebih menjamin pengguna jalan," ungkapnya.

Sedangkan pada sidak keduanya yakni di ruas jalan Kalen - Kedungpring sepanjang 380 m dan lebar 4,5 m sudah rampung progres fisiknya 100 %. Disana Pak Yes juga akan melakukan normalisasi pada gorong-gorong yang sudah dangkal karena tumpukan tanah liat.

"Perbaikan jalannya sudah rampung, ini nanti akan disusul normalisasi pada gorong-gorong karena sudah dipenuhi tumpukan tanah liat agar aliran airnya lancar," tambah Pak Yes.

Pak Yes juga memastikan kualitas pelayanan kesehatan yang ada di Puskesmas Bluluk. Puskesmas Bluluk membuka 24 jam untuk ruang rawat inap dan juga UGD bagi masyarakat sekitar yang membutuhkan pelayanan kesehatan. Di dalamnya juga dilengkapi pelayanan pemeriksaan umum, pemeriksaan gigi, laboratorium, KIA, KB, imunisasi, konsultasi gizi, peraeatan dukungan pengobatan, lansia, farmasi, Tb/paru, UGD, rawat inap, dan jiwa.


Posting Lainnya
Pak Yes Ajak Takmir Sertifikatkan Tanah Wakaf
12 Maret 2025
Bupati Lamongan Yuhronur Efendi mengajak takmir masjid dan mushola mensertifikatkan tanah wakaf melalui program pendaftaran tanah sistematis lengkap (PTSL) untuk memberikan jaminan legalitas. Ajakan tersebut [......]
Ruas Kembangbahu - Sukobendu Akan Dibangun Setelah Lebaran
12 Maret 2025
 Ruas Kembangbahu - Sukobendu akan dilakukan rekontruksi jalan. Pembangunan ruas tersebut akan dimulai setelah hari Raya Idul Fitri tahun ini.Meninjau secara langsung kondisi ruas Kembangbahu [......]
Bupati Yes Lakukan Tanam Padi MT II Untuk Wujudkan Target LTT
12 Maret 2025
Bupati Lamongan Yuhronur Efendi lakukan tanam padi musim tanam kedua (MT II), Rabu (12/3) di Desa Sidomulyo Kecamatan Mantup pagi ini.Dituturkan oleh orang nomor satu [......]
Maksimalkan Serapan Gabah, Pak Yes Ikuti Rakor Bersama Satgas Sego Boran
11 Maret 2025
Bupati Lamongan Yuhronur Efendi ikuti rapat koordinasi (Rakor) bersama satgas Sego Boran, Selasa (11/3) di Posko Satgas Sego Biran Kodim 0812.Rakor pagi ini membahas terkait [......]
Bupati Lamongan Paparkan Visi Misi dan Target di Seratus Hari Pertama Kerja
10 Maret 2025
Bupati Lamongan Yuhronur Efendi memaparkan visi misi periode kepemimpinannya 2025-2030 pada rapat paripurna DPRD, Senin (10/3) di ruang rapat paripurna DPRD Kabupaten Lamongan siang ini.Orang [......]
Pemkab Lamongan Cek Kesesuaian Takar Minyakita
10 Maret 2025
Pemerintah Kabupaten Lamongan melalui Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kabupaten Lamongan melakukan pengecekan takaran Minyakita yang beredar di Pasar Tradisional sesuai dengan volume label, Senin [......]
Kabupaten Lamongan Duduki Peringkat Pertama Rata-Rata IPKD MCP 2018-2024
06 Maret 2025
Pemerintah Kabupaten Lamongan duduki peringat pertama (kategori Pemerintah Kabupaten) pada rata-rata Indeks Pengelolaan Keuangan Daerah (IPKD) Monitor Center for Prevention (MCP).Pelaksanaan penilaian IPKD MCP ini [......]
Predikat Reformasi Birokrasi Lamongan Naik Kelas
06 Maret 2025
Reformasi birokrasi Kabupaten Lamongan tahun 2024 naik kelas dengan mendapatkan predikat A (memuaskan) dengan skor 86,48. Angka tersebut mengalami peningkatan dibanding dengan 2023 yakni predikat [......]
Pak Yes Pastikan Infrastruktur Mantap Saat Menjelang Lebaran
05 Maret 2025
Bupati Lamongan Yuhronur Efendi pastikan menjelang hari raya Idul fitri 1446 Hijriah tahun 2025 infrastuktur Kabupaten Lamongan dalam kondisi mantap. Hal ini diutarakan saat Safari [......]
Digitalisasi Pajak, Berikan Kemudahan Untuk Masyarakat
04 Maret 2025
Bupati Lamongan Yuhronur Efendi menyebut pembayaran pajak secara digital memberikan kemudahan bagi masyarakat. Pembayaran pajak secara non tunai atau cashless menghadirkan pelayanan yang lebih transparan dan [......]
Pencarian
LAPOR!

PORTAL BERITA KABUPATEN LAMONGAN

  • Jl. Basuki Rahmad No. 1, Kecamatan Lamongan, Kabupaten Lamongan 62214
  • diskominfo@lamongankab.go.id
  • +628113021708
© 2025 Portal Berita Kabupaten Lamongan