Bersama PP Sunan Drajat, Pemkab Lamongan Cetak Wirausaha Muda

Berita 16 Maret 2023

Bersama PP Sunan Drajat, Pemkab Lamongan Cetak Wirausaha Muda



Berkomitmen meningkat Kesejahteraan masyarakat di Lamongan khususnya pada bidang perekonomian, Pemerintah Kabupaten Lamongan terus menjalin kolaborasi bersama stakeholder melalui geliat kebangkitan UMKM.

Gairah UMKM terbukti mampu meningkatkan perekonomian masyarakat Lamongan yang dlihat dari angka indeks perekonomian terus meningkat dari kondisi terkontraksi hingga kembali reborn menjadi 5,56%.

Bersama salah satu Pondok Pesantren peninggalan Walisongo yang masih eksis hingga saat ini yakni Pondok Pesantren Sunan Drajat Lamongan, Pemkab Lamongan menyebarkan syi'ar Islam sembari membangkitakan ekonomi masyarakat Lamongan. 

Pada Ramadhan tahun lalu PP Sunan Drajat baru saja meresmikan Toserba yang dikelola oleh para santri, dan pada tahun 2023 yang juga pada momen menjelang Ramadhan diresmikan Restoran Sunan Drajat, Kamis (16/3) di Restoran Sunan Drajat. Mendampingi peresmian yang dilakukan oleh Pengasuh PP Sunan Drajat Kyai Abdul Ghofur bersama Menteri Koperasi dan UKM RI Teten Masduki, Wakil Bupati Lamongan Abdul Rouf menyatakan bahwa kegiatan perekonomian yang dirintis PP Sunan Drajat ini beriringan dengan program prioritas Lamongan yakni UMKM Naik Kelas dan Young Entrepreneur Success karena selain mendukung kemajuan ekonomi masyarakat juga diyakini akan mencetak wirausaha muda yang handal untuk masa depan.

"Ragam kegiatan perekonomian yang dirintis PP Sunan Drajat mulai dari bidang kuliner, fashion, sembako, mineral, dan lainnya dipastikan akan menjadi pusat kegiatan ekonomi bagi masyarakat. Dan tentunya juga akan mencetak wirausaha muda bertalenta, karena semua unit usaha dikelola oleh para santri disini," tutur orang nomor 2 di Lamongan saat menyampaikan sambutan.

Pada kegiatan tersebut Menteri Koperasi dan UKM RI Teten Masduki menegaskan bahwa kegiatan perekonomian yang dilakukan oleh PP Sunan Drajat Lamongan termasuk mendukung program Pemerintah Pusat dalam mendorong penguatan struktur ekonomi dengan cara mencetak minimal 4 juta wirausaha baru di Indonesia. Sebab, saat ini rasio wirausaha di dalam negeri masih sekitar 3,1 persen dari total populasi penduduk.

"Untuk mencetak wirausaha baru itu membutuhkan role model. Kegiatan perekonomian yang dilakukan PP Sunan Drajat ini sudah termasuk sebagai inkubator dalam proses penyiapan wirausaha tangguh di masa depan, apalagi sistem pengelolaan disini 100% melibatkan santri," tegas Teten.

Kyai Ghofur juga menerangkan bahwa aktifnya kegiatan ekonomi yang dilaksanakan oleh PP Sunan Drajat merupakan kewajiban yang harus dipenuhi, karena sejak zaman Walisongo lalu Sunan Drajat diamanahkan untuk mengelola perekonomian.

Restoran dengan 3 lantai dengan 12 tenant tersebut menyediakan menu makanan khas Lamongan hingga Jepang, hal tersebut bertujuan agar restoran ini dapat dikunjungi semua kalangan dari muda hingga lansia. Selain itu sistem pemesanannya juga sudah dilengkapi kecanggihan teknologi transaksi card.

Posting Lainnya
Pemkab Lamongan Ajak Pers Kawal Ketahanan Pangan di HPN 2025
09 Februari 2025
Pemerintah Kabupaten Lamongan ajak pers dalam mengawal ketahanan pangan. Hal tersebut disampaikan oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Lamongan Nalikan pada peringatan Hari Pers Nasional dan Ulang [......]
Dinkes Lamongan Mulai Laksanakan Vaksinasi HPV 2025
07 Februari 2025
Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Lamongan melaksanakan vaksinasi Humas Papiloma Virus (HPV) tahun 2025, yang dimulai pada bulan Februari.Vaksinasi HPV di awal tahun 2025 ditujukan untuk [......]
DPRD Lamongan Umumkan Pengusulan Penetapan Pasangan Bupati dan Wakil Bupati Terpilih Masa Jabatan 2025-2030
06 Februari 2025
Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Lamongan, mengumumkan dan menandatangani berita acara usulan penetapan pasangan Bupati dan Wakil Bupati terpilih masa jabatan 2025-2030 yakni Yuhronur [......]
Berikan Payung Hukum Perdata dan Tata Usaha, Pak Yes Tekan MoU dengan Kejaksaan
06 Februari 2025
Bupati Lamongan Yuhronur Efendi menandatangani nota kesepahaman atau Memorandum of Understanding (MoU) dengan Kejaksaan Negeri Lamongan di bidang hukum perdata dan tata usaha negara (Datun), [......]
Kabupaten Lamongan Mulai Laksanakan Program Pemeriksaan Kesehatan Gratis
03 Februari 2025
Pemerintah Kabupaten Lamongan sudah memulai melaksanakan salah satu program quick win dari Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto, yakni Pemeriksaan Kesehatan Gratis (PKG).Dituturkan oleh Kepala Dinas [......]
Bupati Yes Ajak PPDI Sukseskan Pembangunan Desa Dan Wujudkan Swasembada Pangan
30 Januari 2025
Bupati Lamongan Yuhronur Efendi hadir menyaksikan pelantikan Dewan Pimpinan Daerah Persatuan Perangkat Desa Indonesia (PPDI) Kabupaten Lamongan periode 2025-2030 oleh Ketua DPW PPDI Jawa Timur [......]
Pemkab Lamongan Salurkan Bantuan Untuk Wilayah Terdampak Luapan Bengawan Solo
24 Januari 2025
Bupati Lamongan Yuhronur Efendi salurkan bantuan kepada masyarakat yang terdampak luapan Bengawan Solo, Kamis (23/1/2025) di tanggul Keluarahan Babat RT 3 RW 2 pagi ini.Bantuan [......]
Pemkab Lamongan Siapkan Arah Kebijakan Pembangunan Tahun 2026
23 Januari 2025
Pemerintah Kabupaten Lamongan menyiapkan arah kebijakan pembangunan daerah melalui Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Kabupaten Lamongan tahun 2026, di Aula Gajah Mada, Lantai 7 Pemkab [......]
Pemkab Lamongan Bersama Fornasmala Bersinergi Membangun Desa
22 Januari 2025
Pemerintah Kabupaten Lamongan gandeng forum nasional mahasiswa Lamongan (Fornasmala) untuk membangun desa. Hal tersebut dituturkan oleh Bupati Lamongan Yuhronur Efendi saat membuka kegiatan simposium Fornasmala, [......]
Dukung Swasembada Pangan, Pemkab Lamongan Targetkan 56 Hektar Lahan Jagung
21 Januari 2025
 Pemerintah Kabupaten Lamongan mentargetkan 56 hektar lahan untuk tanam jagung sebagai bentuk dukungan swasembada pangan program asta cita Presiden Prabowo ditahun 2025. Hal ini disampaikan [......]
Pencarian
LAPOR!

PORTAL BERITA KABUPATEN LAMONGAN

  • Jl. Basuki Rahmad No. 1, Kecamatan Lamongan, Kabupaten Lamongan 62214
  • lapor@lamongankab.go.id
  • +628113021708
© 2025 Portal Berita Kabupaten Lamongan