Lamongan Sehat Dengan Capaian Imunisasi Sesuai Target

Berita 14 September 2022

Lamongan Sehat Dengan Capaian Imunisasi Sesuai Target


Pemerintah Kabupaten Lamongan mempunyai program prioritas yang disebut “Lamongan Sehat”, dimana dalam program prioritas tersebut mencakup pemaksimalan pelayanan kesehatan bagi masyarakat di Lamongan. Program prioritas dibidang kesehatan itu antara lain, home care service dan #ayoimunisasi yang sedang dalam proses implementasi melalui kampanye diseluruh dusun di Lamongan.

ayoimunisasi sedang digencarkan demi menyiapkan generasi emas 2045, bertepatan dengan Bulan Imunisasi Anak (BIAN) megilan 2022 yang diselenggarakan serentak pada Agustus lalu. Lamongan juga menargetkan pemerataan pemberian imunisasi pada seluruh anak di Lamongan.
Selain memberikan 11 jenis vaksin pada anak mulai usia 0, BIAN 2022 ini Lamongan memberikan imunisasi tambahan pada Campak-Rubela dengan sasaran anak usia 9-59 bulan dan ditargetkan 95% merata diseluruh desa maupun kelurahan di Lamongan tahun ini.

Tercatat oleh Dinas Kesehatan Kabupaten Lamongan capaian imunisasi dasar lengkap (IDL) pada Juni sejumlah 48,31% dari target 94,1% untuk anak usia dibawah 2 tahun (Baduta 0-24 bulan). Sedangkan pada pencanangan tambahan pemberian imunisasi jenis vksin MR atau measles and rubella sukses penuhi target pada periode September 2022 ini. Dari target 95%, Lamongan nyatanya bisa melampaui dengan angka 96% pemenuhan. Angka tersebut berhasil menjadikan Lamongan sebagai Kabupaten tertinggi diantara Kabupaten/Kota di Jawa Timur dengan angka cakupan 2.270 di bulan September.

“Capaian prestasi bidang kesehatan di Lamongan bukan semata-mata ajang kompetensi. Lamongan memang sudah berkomitmen tinggi dengan melakukan kerja keras dalam memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat salah satunya dengan pemenuhan imunisasi pada anak ini,” tutur Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Lamongan Taufik Hidayat.

Capaian tersebut merupakan bukti nyata bahwa Lamongan telah amanah atas penghargaan sebagai Kabupaten berpredikat baik dalam kinerja pencapaian program imunisasi rutin tingkat Provinsi. Serta mampu mempertahankan angka 0.88% pada indeks kesehatan di Lamongan yang berarti kategori baik itu.

“Kita bertahap dalam memberikan imunisasi yakni bergilir antar desa pada pecan BIAN Agustus ini. Kita juga bekerjasama dengan Puskesmas di seluruh Lamongan dalam pemberian imunisasi pada anak. Bahkan kami punya sebutan Puskesmas megilan yangmana didalamnya ada vaksinator serta kader yang aktif membantu pelaksanaan imunisasi,” ungkap Taufiq.

Posting Lainnya
Dukung Swasembada Pangan, Pemkab Lamongan Targetkan 56 Hektar Lahan Jagung
21 Januari 2025
 Pemerintah Kabupaten Lamongan mentargetkan 56 hektar lahan untuk tanam jagung sebagai bentuk dukungan swasembada pangan program asta cita Presiden Prabowo ditahun 2025. Hal ini disampaikan [......]
Pohon Keben dan Lempeni Lengkapi Penghijauan Kagama
17 Januari 2025
Bupati Lamongan Yuhronur Efendi melakukan penanaman pohon kembali di Kawasan Lapangan Gajah Mada (Kagama) pada Kamis (16/1/2025) Sore.Jenis pohon yang melengkapi penghijauan tersebut yakni pohon [......]
Destinasi Wisata Pantura Mendominasi Angka Kunjungan Wisatawan Tahun 2024
16 Januari 2025
Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Kabupaten Lamongan menyebutkan bahwa, destinasi wisata yang ada di wilayah pantura mendominasi angka kunjungan wisatawan tahun 2024. "Dari akumulasi data kunjungan [......]
Bupati Yes Optimis Kasus PMK di Lamongan Bisa Disembuhkan
15 Januari 2025
Bupati Lamongan Yuhronur Efendi optimis kasus Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) di Kabupaten Lamongan bisa disembuhkan. Hal tersebut diungkapkan saat melakukan vaksinasi PMK di kandang [......]
Bupati Lamongan Bersama 63 Perusahaan Raih Penghargaan K3
13 Januari 2025
Bupati Lamongan Yuhronur  Efendi bersama 63 perusahaan di Lamongan mendapatkan penghargaan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) (penilaian tahun 2024), pada kegiatan apel bulan keselamatan dan [......]
IWAPI Pendorong Ekonomi Keluarga
13 Januari 2025
Ketua DPC Ikatan Wanita Pengusaha Indonesia (IWAPI) Anis Kartika Yuhronur Efendi menyebut anggota IWAPI merupakan sosok-sosok wanita pengusaha berdaya sebagai pendorong ekonomi keluarga. Hal tersebut diutarakan [......]
Pemkab Lamongan Tutup Pasar Hewan Hingga Vaksinasi Mandiri Untuk Tekan Kasus PMK
10 Januari 2025
Pemerintah Kabupaten Lamongan melakukan biosecurity berupa penutupan sementara pasar hewan (Tikung dan Babat) dan disinfektan, vaksinasi mandiri, dan himbauan kewaspadaan untuk menekan penyebaran kasus Penyakit [......]
Mitigasi Banjir Perkotaan, Pemkab Lamongan Keruk Sedimen Drainase
09 Januari 2025
Pemerintah Kabupaten Lamomgan melanjutkan pengerukan dan pembersihan sedimen drainase disejumlah titik perkotaan sebagai mitigasi banjir perkotaan.“Kita harus mengantisipasi agar banjir diperkotaan ini tidak terjadi. Caranya [......]
Pemkab Lamongan Siap Berkontribusi Wujudkan Swasembada Pangan 2025
08 Januari 2025
Pemerintah Kabupaten Lamongan siap berkontribusi dalam rangka mewujudkan swasembada pangan tahun 2025, seperti yang telah ditargetkan oleh Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto.Hal tersebut dituturkan oleh [......]
Sekda Nalikan Ajak Mahasiswa BBK Kembangkan Potensi Desa
07 Januari 2025
Pemerintah Kabupaten Lamongan mengajak 360 mahsiswa Universitas Airlangga (Unair) yang akan melaksanakan belajar bersama komunitas (BBK) 5 di Kecamatan Ngimbang dan Kecamatan Modo untuk mengembangkan [......]
Pencarian
LAPOR!

PORTAL BERITA KABUPATEN LAMONGAN

  • Jl. Basuki Rahmad No. 1, Kecamatan Lamongan, Kabupaten Lamongan 62214
  • lapor@lamongankab.go.id
  • +628113021708
© 2025 Portal Berita Kabupaten Lamongan