Waspadai Penyebaran Covid-19 Varian Omicron di Lamongan, Bupati Yes Pimpin Apel Gelar Pasukan Pamor Keris

Berita 24 Januari 2022

Waspadai Penyebaran Covid-19 Varian Omicron di Lamongan, Bupati Yes Pimpin Apel Gelar Pasukan Pamor Keris

Bupati Lamongan Yuhronur Efendi bersama Kapolres AKBP Miko Indrayana dan Dandim 0812 Letkol Kav Endi Siswanto Yusuf memimpin jalanya Apel Gelar Pasukan dalam rangka Pamor Keris (Patroli Motor Penegakan Protokol Kesehatan di Masyarakat) di halaman Polres Lamongan, Senin (24/1).

Apel yang juga dilaksanakan secara serentak di seluruh wilayah Jawa Timur itu tak lain sebagai upaya pemerintah dalam mewaspadai penyebaran Covid-19 varian omicron yang dinilai daya penularannya lima kali lebih cepat dibandingkan varian delta.

Bupati Yes dalam kesempatan tersebut membacakan sambutan Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa menyampaikan, meskipun penyebaran Covid-19 di Indonesia saat ini masih relatif bisa dikendalikan namun tanda-tanda kenaikan angka covid sudah mulai nampak. Untuk menekan angka penyebaran Covid-19 tersebut pemerintah telah mengeluarkan beberapa kebijakan seperti memberlakukan PPKM hingga memperketat pintu masuk dari luar negeri dengan melakukan screening yang ketat terhadap Pelaku Perjalanan Luar Negeri (PPLN) serta menambah waktu pelaksanaan karantina bagi PPLN yang semula 5 hari menjadi 7 hari.

“Pemprov Jawa Timur sendiri sudah melakukan beberapa inovasi seperti monitoring karantina presisi yang diprakarsai oleh POLRI yang dinilai positif terutama untuk memantau pergerakan para PPLN. Selain itu saat ini Polda Jatim bersama Kodam V/Brawijaya juga membentuk tim patrol bermotor “Pamor Keris” yang saat ini kita lakukan,” tutur Bupati Yes.

Diungkapkan lebih lanjut oleh Bupati Yes, tugas dari tim ini adalah melaksanakan patrol kesehatan sekaligus melaksanakan kegiatan dalam rangka cipta kondisi harkamtibmas dengan harapan melalui kegiatan ini penyebaran virus Covid-19 dapat dikendalikan sehingga masyarakat dapat menjalankan aktivitasnya dengan aman dan lancar sehingga dapat meningkatkan perekonomian dan pembangunan nasional.

Bupati Yes juga mengarahkan kepada seluruh personil yang diterjunkan untuk melaksanakan tugas secara humanis dan professional, menghindari tindakan arogan selama melaksanakan tugas.

Sumber : Prokopim

Posting Lainnya
Pak Yes Apresiasi Dedikasi Wabup Dalam Realisasi Sebelas Program Prioritas Lamongan
14 Februari 2025
Bupati Lamongan Yuhronur Efendi memberikan apresiasi kepada Wakil Bupati Lamongan periode 2021-2025 Abdul Rouf, atas dedikasinya dalam merealisasikan sebelas program prioritas Lamongan. Hal Tersebut disampaikan [......]
Pemkab Lamongan Ajak Pers Kawal Ketahanan Pangan di HPN 2025
09 Februari 2025
Pemerintah Kabupaten Lamongan ajak pers dalam mengawal ketahanan pangan. Hal tersebut disampaikan oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Lamongan Nalikan pada peringatan Hari Pers Nasional dan Ulang [......]
Dinkes Lamongan Mulai Laksanakan Vaksinasi HPV 2025
07 Februari 2025
Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Lamongan melaksanakan vaksinasi Humas Papiloma Virus (HPV) tahun 2025, yang dimulai pada bulan Februari.Vaksinasi HPV di awal tahun 2025 ditujukan untuk [......]
DPRD Lamongan Umumkan Pengusulan Penetapan Pasangan Bupati dan Wakil Bupati Terpilih Masa Jabatan 2025-2030
06 Februari 2025
Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Lamongan, mengumumkan dan menandatangani berita acara usulan penetapan pasangan Bupati dan Wakil Bupati terpilih masa jabatan 2025-2030 yakni Yuhronur [......]
Berikan Payung Hukum Perdata dan Tata Usaha, Pak Yes Tekan MoU dengan Kejaksaan
06 Februari 2025
Bupati Lamongan Yuhronur Efendi menandatangani nota kesepahaman atau Memorandum of Understanding (MoU) dengan Kejaksaan Negeri Lamongan di bidang hukum perdata dan tata usaha negara (Datun), [......]
Kabupaten Lamongan Mulai Laksanakan Program Pemeriksaan Kesehatan Gratis
03 Februari 2025
Pemerintah Kabupaten Lamongan sudah memulai melaksanakan salah satu program quick win dari Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto, yakni Pemeriksaan Kesehatan Gratis (PKG).Dituturkan oleh Kepala Dinas [......]
Bupati Yes Ajak PPDI Sukseskan Pembangunan Desa Dan Wujudkan Swasembada Pangan
30 Januari 2025
Bupati Lamongan Yuhronur Efendi hadir menyaksikan pelantikan Dewan Pimpinan Daerah Persatuan Perangkat Desa Indonesia (PPDI) Kabupaten Lamongan periode 2025-2030 oleh Ketua DPW PPDI Jawa Timur [......]
Pemkab Lamongan Salurkan Bantuan Untuk Wilayah Terdampak Luapan Bengawan Solo
24 Januari 2025
Bupati Lamongan Yuhronur Efendi salurkan bantuan kepada masyarakat yang terdampak luapan Bengawan Solo, Kamis (23/1/2025) di tanggul Keluarahan Babat RT 3 RW 2 pagi ini.Bantuan [......]
Pemkab Lamongan Siapkan Arah Kebijakan Pembangunan Tahun 2026
23 Januari 2025
Pemerintah Kabupaten Lamongan menyiapkan arah kebijakan pembangunan daerah melalui Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Kabupaten Lamongan tahun 2026, di Aula Gajah Mada, Lantai 7 Pemkab [......]
Pemkab Lamongan Bersama Fornasmala Bersinergi Membangun Desa
22 Januari 2025
Pemerintah Kabupaten Lamongan gandeng forum nasional mahasiswa Lamongan (Fornasmala) untuk membangun desa. Hal tersebut dituturkan oleh Bupati Lamongan Yuhronur Efendi saat membuka kegiatan simposium Fornasmala, [......]
Pencarian
LAPOR!

PORTAL BERITA KABUPATEN LAMONGAN

  • Jl. Basuki Rahmad No. 1, Kecamatan Lamongan, Kabupaten Lamongan 62214
  • lapor@lamongankab.go.id
  • +628113021708
© 2025 Portal Berita Kabupaten Lamongan