Terima Outing Class, Pak Yes Kenalkan Pusat Pemerintahan Lamongan

Berita 22 Februari 2024

Terima Outing Class, Pak Yes Kenalkan Pusat Pemerintahan Lamongan

Bupati Lamongan Yuhronur Efendi menerima pembelajaran outing class PAUD Fastabiqul Khoirat, Sambeng, di Halaman Pendopo Lokatantra, Kamis (22/2/2024). Dalam penyambutannya, Pak Yes kenalkan pusat pemerintahan Lamongan. 

“Sekarang kita ada di Pendopo Lokatantra, dan disana (Barat Alun-Alun) ada masjid Jamik, nanti sebelum ke pemadam kebakaran bisa kesana dulu (masjid), karena disana ada gentong yang airnya terisi terus yang berkaitan dengan sejaran Lamongan dan ada bangunan kuno namanya toren menara air peninggalan Belanda, biar lebih mengenal Lamongan,” kata Pak Yes.

Diikuti sebanyak 55 siswa mulai dari tingkatan kelompok bermain (KB) 24 siswa, TK A 15 siswa, TK B 16 siswa, selama pembelajaran anak-akan dikenalkan Pendopo Lokatantra, Alun-Alun Lamongan, Masjid Agung Lamongan, pemadam kebakaran, Dinas Perpustakan dan Kearsipan Lamongan, serta Desa Pancasila. 

Diungkapkan, Farhan Ketua Yayasan PAUD Fastabiqul Khoirat, Sambeng, metode pembelajaran outing class telah diterapkan kesiswa-siswinya. Sebelumnya, para peserta didik juga telah dikenalkan berbagai profesi yang tidak jauh dari ruang lingkup mereka. 

“Kita sering mengajak anak-anak main keluar seperti ke peternakan, pabrik tahu, kantor pos. Jadi kita senantiasa kenalkan profesi-profesi yang ada, dan memang kalau ke Lamongan baru ini pertama kalinya,” ucapnya. 

Outing class merupakan salah satu metode pembelajaran kurikulum merdeka. Metode pembelajaran ini anak dapat mengenal lebih dekat lingkungan, sejarah, budaya, serta sosial. Penerapan  pembelajaran yang lebih rileks dan menyenangkan, materi pelajaran dapat tersampaikan lebih optimal dan berkesan di ingatan para siswa.

Sementara itu, melihat anaknya yang berusia 5 tahun dapat melakukan pembelajaran secara luas, Siti Masrifah (30 tahun) merasa senang dengan adanya metode pembelajaran outing class. 

“Pertama kali ikut kegiatan semacam ini, dia kelihan sangat senang dan aktif belajar diluar, dan tadi bangun jam 4 subuh langsung kita mandiin, sarapan jam 6 sudah di sekolah. Semoga kegiatan semacam ini terus dilaksanakan biar anak-anak punya wawasan yang banyak,” pungkas salah satu wali murid TK A.

Posting Lainnya
Pemkab Lamongan Sampaikan Isu Strategis Dan Rencana Pembangunan Infrastruktur
17 Februari 2025
Pemerintah Kabupaten Lamongan sampaikan isu strategis dan rencana pembangunan infrastruktur  ke Komisi V Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia Ali Mufti dalam rapat koordinasi, Senin (17/2) [......]
Pak Yes Apresiasi Dedikasi Wabup Dalam Realisasi Sebelas Program Prioritas Lamongan
14 Februari 2025
Bupati Lamongan Yuhronur Efendi memberikan apresiasi kepada Wakil Bupati Lamongan periode 2021-2025 Abdul Rouf, atas dedikasinya dalam merealisasikan sebelas program prioritas Lamongan. Hal Tersebut disampaikan [......]
Pemkab Lamongan Ajak Pers Kawal Ketahanan Pangan di HPN 2025
09 Februari 2025
Pemerintah Kabupaten Lamongan ajak pers dalam mengawal ketahanan pangan. Hal tersebut disampaikan oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Lamongan Nalikan pada peringatan Hari Pers Nasional dan Ulang [......]
Dinkes Lamongan Mulai Laksanakan Vaksinasi HPV 2025
07 Februari 2025
Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Lamongan melaksanakan vaksinasi Humas Papiloma Virus (HPV) tahun 2025, yang dimulai pada bulan Februari.Vaksinasi HPV di awal tahun 2025 ditujukan untuk [......]
DPRD Lamongan Umumkan Pengusulan Penetapan Pasangan Bupati dan Wakil Bupati Terpilih Masa Jabatan 2025-2030
06 Februari 2025
Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Lamongan, mengumumkan dan menandatangani berita acara usulan penetapan pasangan Bupati dan Wakil Bupati terpilih masa jabatan 2025-2030 yakni Yuhronur [......]
Berikan Payung Hukum Perdata dan Tata Usaha, Pak Yes Tekan MoU dengan Kejaksaan
06 Februari 2025
Bupati Lamongan Yuhronur Efendi menandatangani nota kesepahaman atau Memorandum of Understanding (MoU) dengan Kejaksaan Negeri Lamongan di bidang hukum perdata dan tata usaha negara (Datun), [......]
Kabupaten Lamongan Mulai Laksanakan Program Pemeriksaan Kesehatan Gratis
03 Februari 2025
Pemerintah Kabupaten Lamongan sudah memulai melaksanakan salah satu program quick win dari Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto, yakni Pemeriksaan Kesehatan Gratis (PKG).Dituturkan oleh Kepala Dinas [......]
Bupati Yes Ajak PPDI Sukseskan Pembangunan Desa Dan Wujudkan Swasembada Pangan
30 Januari 2025
Bupati Lamongan Yuhronur Efendi hadir menyaksikan pelantikan Dewan Pimpinan Daerah Persatuan Perangkat Desa Indonesia (PPDI) Kabupaten Lamongan periode 2025-2030 oleh Ketua DPW PPDI Jawa Timur [......]
Pemkab Lamongan Salurkan Bantuan Untuk Wilayah Terdampak Luapan Bengawan Solo
24 Januari 2025
Bupati Lamongan Yuhronur Efendi salurkan bantuan kepada masyarakat yang terdampak luapan Bengawan Solo, Kamis (23/1/2025) di tanggul Keluarahan Babat RT 3 RW 2 pagi ini.Bantuan [......]
Pemkab Lamongan Siapkan Arah Kebijakan Pembangunan Tahun 2026
23 Januari 2025
Pemerintah Kabupaten Lamongan menyiapkan arah kebijakan pembangunan daerah melalui Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Kabupaten Lamongan tahun 2026, di Aula Gajah Mada, Lantai 7 Pemkab [......]
Pencarian
LAPOR!

PORTAL BERITA KABUPATEN LAMONGAN

  • Jl. Basuki Rahmad No. 1, Kecamatan Lamongan, Kabupaten Lamongan 62214
  • lapor@lamongankab.go.id
  • +628113021708
© 2025 Portal Berita Kabupaten Lamongan