Terima Outing Class, Pak Yes Kenalkan Pusat Pemerintahan Lamongan

Berita 22 Februari 2024

Terima Outing Class, Pak Yes Kenalkan Pusat Pemerintahan Lamongan

Bupati Lamongan Yuhronur Efendi menerima pembelajaran outing class PAUD Fastabiqul Khoirat, Sambeng, di Halaman Pendopo Lokatantra, Kamis (22/2/2024). Dalam penyambutannya, Pak Yes kenalkan pusat pemerintahan Lamongan. 

“Sekarang kita ada di Pendopo Lokatantra, dan disana (Barat Alun-Alun) ada masjid Jamik, nanti sebelum ke pemadam kebakaran bisa kesana dulu (masjid), karena disana ada gentong yang airnya terisi terus yang berkaitan dengan sejaran Lamongan dan ada bangunan kuno namanya toren menara air peninggalan Belanda, biar lebih mengenal Lamongan,” kata Pak Yes.

Diikuti sebanyak 55 siswa mulai dari tingkatan kelompok bermain (KB) 24 siswa, TK A 15 siswa, TK B 16 siswa, selama pembelajaran anak-akan dikenalkan Pendopo Lokatantra, Alun-Alun Lamongan, Masjid Agung Lamongan, pemadam kebakaran, Dinas Perpustakan dan Kearsipan Lamongan, serta Desa Pancasila. 

Diungkapkan, Farhan Ketua Yayasan PAUD Fastabiqul Khoirat, Sambeng, metode pembelajaran outing class telah diterapkan kesiswa-siswinya. Sebelumnya, para peserta didik juga telah dikenalkan berbagai profesi yang tidak jauh dari ruang lingkup mereka. 

“Kita sering mengajak anak-anak main keluar seperti ke peternakan, pabrik tahu, kantor pos. Jadi kita senantiasa kenalkan profesi-profesi yang ada, dan memang kalau ke Lamongan baru ini pertama kalinya,” ucapnya. 

Outing class merupakan salah satu metode pembelajaran kurikulum merdeka. Metode pembelajaran ini anak dapat mengenal lebih dekat lingkungan, sejarah, budaya, serta sosial. Penerapan  pembelajaran yang lebih rileks dan menyenangkan, materi pelajaran dapat tersampaikan lebih optimal dan berkesan di ingatan para siswa.

Sementara itu, melihat anaknya yang berusia 5 tahun dapat melakukan pembelajaran secara luas, Siti Masrifah (30 tahun) merasa senang dengan adanya metode pembelajaran outing class. 

“Pertama kali ikut kegiatan semacam ini, dia kelihan sangat senang dan aktif belajar diluar, dan tadi bangun jam 4 subuh langsung kita mandiin, sarapan jam 6 sudah di sekolah. Semoga kegiatan semacam ini terus dilaksanakan biar anak-anak punya wawasan yang banyak,” pungkas salah satu wali murid TK A.

Posting Lainnya
Pak Yes Ajak Takmir Sertifikatkan Tanah Wakaf
12 Maret 2025
Bupati Lamongan Yuhronur Efendi mengajak takmir masjid dan mushola mensertifikatkan tanah wakaf melalui program pendaftaran tanah sistematis lengkap (PTSL) untuk memberikan jaminan legalitas. Ajakan tersebut [......]
Ruas Kembangbahu - Sukobendu Akan Dibangun Setelah Lebaran
12 Maret 2025
 Ruas Kembangbahu - Sukobendu akan dilakukan rekontruksi jalan. Pembangunan ruas tersebut akan dimulai setelah hari Raya Idul Fitri tahun ini.Meninjau secara langsung kondisi ruas Kembangbahu [......]
Bupati Yes Lakukan Tanam Padi MT II Untuk Wujudkan Target LTT
12 Maret 2025
Bupati Lamongan Yuhronur Efendi lakukan tanam padi musim tanam kedua (MT II), Rabu (12/3) di Desa Sidomulyo Kecamatan Mantup pagi ini.Dituturkan oleh orang nomor satu [......]
Maksimalkan Serapan Gabah, Pak Yes Ikuti Rakor Bersama Satgas Sego Boran
11 Maret 2025
Bupati Lamongan Yuhronur Efendi ikuti rapat koordinasi (Rakor) bersama satgas Sego Boran, Selasa (11/3) di Posko Satgas Sego Biran Kodim 0812.Rakor pagi ini membahas terkait [......]
Bupati Lamongan Paparkan Visi Misi dan Target di Seratus Hari Pertama Kerja
10 Maret 2025
Bupati Lamongan Yuhronur Efendi memaparkan visi misi periode kepemimpinannya 2025-2030 pada rapat paripurna DPRD, Senin (10/3) di ruang rapat paripurna DPRD Kabupaten Lamongan siang ini.Orang [......]
Pemkab Lamongan Cek Kesesuaian Takar Minyakita
10 Maret 2025
Pemerintah Kabupaten Lamongan melalui Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kabupaten Lamongan melakukan pengecekan takaran Minyakita yang beredar di Pasar Tradisional sesuai dengan volume label, Senin [......]
Kabupaten Lamongan Duduki Peringkat Pertama Rata-Rata IPKD MCP 2018-2024
06 Maret 2025
Pemerintah Kabupaten Lamongan duduki peringat pertama (kategori Pemerintah Kabupaten) pada rata-rata Indeks Pengelolaan Keuangan Daerah (IPKD) Monitor Center for Prevention (MCP).Pelaksanaan penilaian IPKD MCP ini [......]
Predikat Reformasi Birokrasi Lamongan Naik Kelas
06 Maret 2025
Reformasi birokrasi Kabupaten Lamongan tahun 2024 naik kelas dengan mendapatkan predikat A (memuaskan) dengan skor 86,48. Angka tersebut mengalami peningkatan dibanding dengan 2023 yakni predikat [......]
Pak Yes Pastikan Infrastruktur Mantap Saat Menjelang Lebaran
05 Maret 2025
Bupati Lamongan Yuhronur Efendi pastikan menjelang hari raya Idul fitri 1446 Hijriah tahun 2025 infrastuktur Kabupaten Lamongan dalam kondisi mantap. Hal ini diutarakan saat Safari [......]
Digitalisasi Pajak, Berikan Kemudahan Untuk Masyarakat
04 Maret 2025
Bupati Lamongan Yuhronur Efendi menyebut pembayaran pajak secara digital memberikan kemudahan bagi masyarakat. Pembayaran pajak secara non tunai atau cashless menghadirkan pelayanan yang lebih transparan dan [......]
Pencarian
LAPOR!

PORTAL BERITA KABUPATEN LAMONGAN

  • Jl. Basuki Rahmad No. 1, Kecamatan Lamongan, Kabupaten Lamongan 62214
  • diskominfo@lamongankab.go.id
  • +628113021708
© 2025 Portal Berita Kabupaten Lamongan