Bupati Yes Mengapresiasi SPBU Milik Muhammadiyah di Tuban

Berita 13 Desember 2021

Bupati Yes Mengapresiasi SPBU Milik Muhammadiyah di Tuban


Berkesempatan Hadir dalam peresmian Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) Syirkah Surya Amanah, yang merupakan milik Pimpinan Daerah Muhammadiyah Lamongan di Desa Bunut Kecamatan Widang Kabupaten Tuban, Minggu (12/12) , Bupati Yes menyampaikan terima kasih atas kontribusi besar yang telah dilakukan jajaran Muhammadiyah terhadap pembangunan di Kabupaten Lamongan.
Menurutnya apa yang telah dilakukan PD Muhammadiyah ini sejalan dengan cita-cita Pemkab Lamongan dalam peningkatan IPM (Indeks Pembangunan Manusia), dan Kabupaten Lamongan kini sudah berada dalam kategori yang lebih tinggi dibanding kabupaten lainnya di Jatim. Berbagai kontribusi yang dilakukan bersama pemerintah ini diharapkan akan mampu menggairahkan kembali kebangkitan ekonomi pasca pandemi.

"SPBU orang Lamongan yang didirikan di Tuban, ini sebuah pencapaian yang luar biasa tadi sudah saya pamitkan ke Bupati Tuban. Pemerintah Kabupaten Lamongan berterima kasih kepada jajaran Muhammadiyah yang berkontribusi besar terhadap pembangunan di Kabupaten Lamongan," kata Pak Yes.
Pada kesempatan tersebut, Pak Yes  juga mengajak seluruh elemen masyarakat untuk turut serta mengambil peran aktif bersinergi dengan pemerintahan daerah demi mencapai tujuan dan mewujudkan cita-cita Lamongan secara efektif dan efisien.
"Dalam kondisi yang penuh ketidakpastian dan perubahan, apalagi ini masih dalam  masa-masa pendemi, inovasi dalam berbagai hal sangat diperlukan. Inovasi-inovasi Muhammadiyah terhadap berbagai hal di setiap segmen kehidupan masyarakat, kami sangat berterima kasih. Selamat kepada PD Muhammadiyah dan seluruh warga Muhammadiyah Lamongan, mari kita bersama mengembangkan spirit untuk terus berjuang demi kesejahteraan masyarakat," tambah Pak Yes.

Ketua PD Muhammadiyah Lamongan, Sodikin mengungkapkan peresmian SPBU ini merupakan hal yang istimewa karena dilaksanakan berbarengan dengan  resepsi milad Muhammadiyah yang ke 109. Menurutnya tidak hanya dalam bidang pendidikan dan kesehatan, bidang perekonomian umat juga dianggap perlu ditingkatkan, Hal ini sebagai wujud kontribusi Muhammadiyah membangkitkan ekonomi masyarakat Lamongan dengan inovasi AUM (Amal Usaha Muhammadiyah) dalam bentuk SPBU.

"Ini SPBU pertama, kalau prospek harapannya akan ada yang ke-2, ke-3, dan seterusnya. Harapannya ini akan berdampak positif dalam bidang perekonomian umat, untuk menjaga keberlangsungan dakwah dan agar tidak tergantung pada infaq jamaah," terangnya

Posting Lainnya
Hari Otonomi Daerah Ke 29 Momentum Percepat Pemerataan Pembangunan
25 April 2025
Peringati hari Otonomi Daerah Ke 29, Pemerintah Kabupaten Lamongan gelar upacara, Jumat (25/4) di halaman Pemkab Lamongan pagi ini.Bertindak selaku inspektur upacara, Sekretaris Daerah Kabupaten [......]
Komisi Irigasi Lamongan Dikukuhkan, Siap Dukung Eksistensi Pertanian
24 April 2025
 Komisi irigasi Kabupaten Lamongan periode tahun 2025-2027 resmi dikukuhkan oleh Bupati Lamongan Yuhronur Efendi, Kamis (24/4) di Aula Gadjah Mada Pemkab Lt. 7 siang ini.Dituturkan [......]
Ketua TP PKK Kabupaten Lamongan Dikukuhkan
23 April 2025
Pak Yes : PKK Adalah Mitra PemerintahBupati Lamongan Yuhronur Efendi mengukuhkan Ketua Tim Penggerak Pembinaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kabupaten Lamongan Anis Kartika Yuhronur Efendi [......]
Tanam Padi Serentak, Pak Yes Pastikan Ketersediaan Pupuk Aman
23 April 2025
Bupati Lamongan Yuhronur Efendi melaksanakan gerakan tanam padi serentak bersama 14 provinsi, guna mensukseskan gerakan swasembada pangan, di Desa Tambakrigadung, Kecamatan Tikung, Lamongan, Rabu (23/4/2025).“Hari [......]
Mendikdasmen Tinjau Program MBG di Lamongan
23 April 2025
Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah (Mendikdasmen), Abdul Mu'ti, meninjau secara langsung pelaksanaan program Presiden Prabowo Subianto makan bergizi gratis (MBG) di SMAN 1 Lamongan, Rabu [......]
Inovasi Program Cepak Diapresiasi Tim Verifikator KLA
22 April 2025
Inovasi program Pemerintah Kabupaten Lamongan yakni cegah perkawinan anak (Cepak) mendapatkan apresiasi dari Tim Verifikator Kabupaten/Kota Layak Anak (KLA) saat verifikasi lapangan hybrid Kabupaten/Kota Layak [......]
Hari Kartini Momentum Realisasikan Kesetaraan Gender Untuk Tingkatkan Kinerja
21 April 2025
Pemerintah Kabupaten Lamongan gelar apel untuk peringati Hari Kartini 2025, Senin (21/4) di halaman Pemkab Lamongan pagi ini.Dituturkan Sekretaris Daerah Kabupaten Lamongan Nalikan, momen kartini [......]
Akuntabel, Lamongan Raih WTP Sembilan Kali berturut-turut
21 April 2025
Terima laporan hasil pemeriksaan (LHP), Pemerintah Kabupaten Lamongan raih opini wajar tanpa pengecualian (WTP) dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI perwakilan Jawa Timur atas pemeriksaan [......]
Pak Yes Ajak Pangdam V Brawijaya Eksplore Wilayah Pantura Dengan Vespa
20 April 2025
Bupati Lamongan Yuhronur Efendi bersama Pangdam V Brawijaya Rudy Saladin, serta rombongan lainnya eksplor wilayah pantura menggunakan vespa, Sabtu (19/4/2025) di halaman Masjid Namira sebagai [......]
Buka Manasik Haji, Pak Yes Berpesan Kesiapan Mental dan Fisik
18 April 2025
Bupati Lamongan Yuhronur Efendi membuka Bimbingan Manasik Haji Massal jamaah Kabupaten Lamongan 1466 H/ tahun 2025, di Masjid Namira, Jumat (18/4/025).Orang yang akrab disapa Pak [......]
Pencarian
LAPOR!

PORTAL BERITA KABUPATEN LAMONGAN

  • Jl. Basuki Rahmad No. 1, Kecamatan Lamongan, Kabupaten Lamongan 62214
  • diskominfo@lamongankab.go.id
  • +628113021708
© 2025 Portal Berita Kabupaten Lamongan