SOTH Lamongan Luluskan 116 Orang Tua Hebat

Berita 26 November 2021

SOTH Lamongan Luluskan 116 Orang Tua Hebat


Lamongan yang menjadi pilot project Sekolah Orang Tua Hebat (SOTH) sejak Bulan Juni 2021 telah berhasil meluluskan 116 orang tua hebat angkatan pertama.

Ketua Tim Penggerak PKK Jawa Timur Arumi Bachsin mengungkapkan rasa bangganya atas pencapaian ibu-ibu, siswa lulusan SOTH Kabupaten Lamongan, Jumat (26/11) di Gedung Lestari Kantor Perwakilan BKKBN Jawa Timur.

“Saya ucapkan dengan rasa bangga kepada ibu-ibu karena telah mau memberikan waktu, tenaga, pikiran, keseriusan, komitmennya untuk menyelesaikan SOTH. Bagi saya semua orang tua, ibu dan ayah adalah orang tua hebat, tapi mengapa kita merasa perlu ada SOTH ini? Yakni mengelola insting menjadi orang tua yang sudah dikaruniai Tuhan dipadukan dengan teori tentang parenting yang terstruktur hasilnya menjadi paripurna,” tutur Arumi Bachsin.

Menurut Arumi, keberadaan SOTH dapat menyeragamkan sistem parenting, sehingga orang tua memiliki referensi dalam pola pengasuhan dan tidak menjadikan anak sebagai trial eror.

“Saya pikir, pola pengasuhan yang saya lakukan 7 tahun lalu (anak pertama) sudah baik. Ternyata setelah banyaknya membaca, referensi parenting, teori-teori hasil penelitian ternyata masih kurang. Seharusnya SOTH ini sudah harus ada 7 tahun lalu. SOTH ini luar biasa,” imbuhnya.

Kepada seluruh peserta SOTH Kabupaten Lamongan yang telah lulus, Arumi berharap agar tetap terus menerapkan pembelajaran dan menyebarluaskan ilmu-ilmu pengasuhan yang telah didapatkan sebagai Orang Tua Balita penerus Bangsa Indonesia.

Arumi juga berharap kepada Pemerintah Kabupaten Lamongan untuk terus mendukung program SOTH sebagai bentuk komitmen dalam mempersiapkan generasi berkualitas yang siap menerima estafet pembangunan.

Sebagai bentuk dukungan dan support program SOTH di Kabupaten Lamongan sesua harapan Ketua TP PKK Jatim, Bupati Yes yang hadir secara langsung bersama Ketua TP PKK Lamongan Anis Yes pada acara tersebut mengungkapkan bahwa telah memasukkan program ini pada anggaran tahun 2022 sebagai bentuk pengembangan kegiatan SOTH agar terus berjalan dan memberi kemanfaatan berkelanjutan bagi generasi emas Lamongan.

“Mengingat program ini sangat bermanfaat, Pemkab Lamongan jelas akan terus mendukung program ini, bahkan sudah dimasukkan pada tahun anggaran 2022 sebagai upaya pengembangan SOTH agar dapat terus dijalankan di Lamongan,” pungkas Bupati Yes.

SOTH merupakan program unggulan yang digagas oleh BKKBN Jawa Timur untuk mencetak orang tua cerdas dan terampil dalam mengasuh anak. Sebagai pilot project SOTH di Kabupaten Lamongan, dipilih 5 Kecamatan diantaranya Lamongan, Sukodadi, Kalitengah, Kembangbahu Dan Sarirejo dengan didampingi oleh tenaga professional dari akademisi.

Sumber : Prokopim

Posting Lainnya
Pemkab Lamongan Sampaikan Isu Strategis Dan Rencana Pembangunan Infrastruktur
17 Februari 2025
Pemerintah Kabupaten Lamongan sampaikan isu strategis dan rencana pembangunan infrastruktur  ke Komisi V Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia Ali Mufti dalam rapat koordinasi, Senin (17/2) [......]
Pak Yes Apresiasi Dedikasi Wabup Dalam Realisasi Sebelas Program Prioritas Lamongan
14 Februari 2025
Bupati Lamongan Yuhronur Efendi memberikan apresiasi kepada Wakil Bupati Lamongan periode 2021-2025 Abdul Rouf, atas dedikasinya dalam merealisasikan sebelas program prioritas Lamongan. Hal Tersebut disampaikan [......]
Pemkab Lamongan Ajak Pers Kawal Ketahanan Pangan di HPN 2025
09 Februari 2025
Pemerintah Kabupaten Lamongan ajak pers dalam mengawal ketahanan pangan. Hal tersebut disampaikan oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Lamongan Nalikan pada peringatan Hari Pers Nasional dan Ulang [......]
Dinkes Lamongan Mulai Laksanakan Vaksinasi HPV 2025
07 Februari 2025
Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Lamongan melaksanakan vaksinasi Humas Papiloma Virus (HPV) tahun 2025, yang dimulai pada bulan Februari.Vaksinasi HPV di awal tahun 2025 ditujukan untuk [......]
DPRD Lamongan Umumkan Pengusulan Penetapan Pasangan Bupati dan Wakil Bupati Terpilih Masa Jabatan 2025-2030
06 Februari 2025
Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Lamongan, mengumumkan dan menandatangani berita acara usulan penetapan pasangan Bupati dan Wakil Bupati terpilih masa jabatan 2025-2030 yakni Yuhronur [......]
Berikan Payung Hukum Perdata dan Tata Usaha, Pak Yes Tekan MoU dengan Kejaksaan
06 Februari 2025
Bupati Lamongan Yuhronur Efendi menandatangani nota kesepahaman atau Memorandum of Understanding (MoU) dengan Kejaksaan Negeri Lamongan di bidang hukum perdata dan tata usaha negara (Datun), [......]
Kabupaten Lamongan Mulai Laksanakan Program Pemeriksaan Kesehatan Gratis
03 Februari 2025
Pemerintah Kabupaten Lamongan sudah memulai melaksanakan salah satu program quick win dari Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto, yakni Pemeriksaan Kesehatan Gratis (PKG).Dituturkan oleh Kepala Dinas [......]
Bupati Yes Ajak PPDI Sukseskan Pembangunan Desa Dan Wujudkan Swasembada Pangan
30 Januari 2025
Bupati Lamongan Yuhronur Efendi hadir menyaksikan pelantikan Dewan Pimpinan Daerah Persatuan Perangkat Desa Indonesia (PPDI) Kabupaten Lamongan periode 2025-2030 oleh Ketua DPW PPDI Jawa Timur [......]
Pemkab Lamongan Salurkan Bantuan Untuk Wilayah Terdampak Luapan Bengawan Solo
24 Januari 2025
Bupati Lamongan Yuhronur Efendi salurkan bantuan kepada masyarakat yang terdampak luapan Bengawan Solo, Kamis (23/1/2025) di tanggul Keluarahan Babat RT 3 RW 2 pagi ini.Bantuan [......]
Pemkab Lamongan Siapkan Arah Kebijakan Pembangunan Tahun 2026
23 Januari 2025
Pemerintah Kabupaten Lamongan menyiapkan arah kebijakan pembangunan daerah melalui Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Kabupaten Lamongan tahun 2026, di Aula Gajah Mada, Lantai 7 Pemkab [......]
Pencarian
LAPOR!

PORTAL BERITA KABUPATEN LAMONGAN

  • Jl. Basuki Rahmad No. 1, Kecamatan Lamongan, Kabupaten Lamongan 62214
  • lapor@lamongankab.go.id
  • +628113021708
© 2025 Portal Berita Kabupaten Lamongan