Gemarikan Dianugerahi Penghargaan Dari Forikan Jatim Dalam Tingkatkan Konsumsi Ikan Lamongan

Berita 13 Desember 2023

Gemarikan Dianugerahi Penghargaan Dari Forikan Jatim Dalam Tingkatkan Konsumsi Ikan Lamongan



Pemerintah Kabupaten Lamongan dianugerahi penghargaan forum peningkatan konsumen ikan, Senin (11/12) lalu pada kegiatan peringatan Hari Ikan Nasional ke-10 Tahun 2023 Provinsi Jawa Timur, di Gedung Dyandra Convention Center Surabaya.

Penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Ketua Forum Peningkatan Konsumsi Ikan (Forikan) Provinsi Jawa Timur Arumi Bachsin Emil Dardak kepada Ketua Forum Peningkatan Konsumsi Ikan (Forikan) Kabupaten Lamongan Anis Kartika Yuhronur Efendi. Yangmana sebagai bentuk apresiasi atas peran aktif berkontribusi terhadap peningkatan konsumsi ikan di daerah. 

Dituturkan oleh Anis, Kabupaten Lamongan mengalami peningkatan konsumsi ikan sebanyak 2,34 atau 4 persen. Dari angka konsumsi ikan tahun 2021 sebesar 56,83 meningkat menjadi 59,21 di tahun 2022. Angka tersebut juga melampaui target angka konsumsi ikan (AKI) Jawa Timur yakni 42.00. Peningkatan tersebut dipengaruhi dengan adanya program "Gemar Makan Ikan" atau Gemarikan. 

Pada tahun 2023 ini Pemkab Lamongan bersama Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Lamongan sudah menyelenggarakan Gemarikan kepada beberapa sektor, mulai dari sektor penuntasan stunting (4 titik wilayah dengan angka stunting tinggi yakni Kecamatan Sukodadi, Kecamatan Deket, Kecamatan Turi, dan Kecamatan Glagah), masyarakat kurang sejahtera (4 titik wilayah meliputi Kecamatan Sambeng, Kecamatan Babat, Kecamatan Sugiyo, dan Kecamatan Modo), dan masyarakat umum. 

"Alhamdulillah penghargaan yang kami terima merupakan apresiasi dari kerja keras kami. Sebagai daerah penghasil sari laut, kami akan memanfaatkan potensi tersebut. Salah satunya dengan menggencarkan pelaksanaan Gemarikan," tutur Bu Yes sapaan akrabnya.

Bu Yes menjelaskan dalam Gemarikan tidak hanya melakukan sosialisasi pentingnya mengkonsumsi ikan. Melainkan mengedukasi cara mengolah ikan dengan mengadakan demo masak kepada ibu-ibu, bekerjasama dengan UMKM untuk mengemas ikan menjadi makanan ringan yang sehat dan menarik. 

"Konsumsi ikan sungguh memiliki keunggulan dari segi gizi yang tinggi, harga yang terjangkau, serta ketersediaan bahan yang berlimpah. Tugas kami ialah mengolah ikan menjadi makanan yang menarik dikonsumsi. Makanya kita adakan demo masak olahan ikan dan bekerjasama dengan UMKM untuk menciptakan makanan ringan yang sehat. Sosialisasi juga kita berikan untuk siswa-siswi agar mereka sadar akan pentingnya konsumsi ikan," jelasnya.

Posting Lainnya
Pak Yes Ajak Takmir Sertifikatkan Tanah Wakaf
12 Maret 2025
Bupati Lamongan Yuhronur Efendi mengajak takmir masjid dan mushola mensertifikatkan tanah wakaf melalui program pendaftaran tanah sistematis lengkap (PTSL) untuk memberikan jaminan legalitas. Ajakan tersebut [......]
Ruas Kembangbahu - Sukobendu Akan Dibangun Setelah Lebaran
12 Maret 2025
 Ruas Kembangbahu - Sukobendu akan dilakukan rekontruksi jalan. Pembangunan ruas tersebut akan dimulai setelah hari Raya Idul Fitri tahun ini.Meninjau secara langsung kondisi ruas Kembangbahu [......]
Bupati Yes Lakukan Tanam Padi MT II Untuk Wujudkan Target LTT
12 Maret 2025
Bupati Lamongan Yuhronur Efendi lakukan tanam padi musim tanam kedua (MT II), Rabu (12/3) di Desa Sidomulyo Kecamatan Mantup pagi ini.Dituturkan oleh orang nomor satu [......]
Maksimalkan Serapan Gabah, Pak Yes Ikuti Rakor Bersama Satgas Sego Boran
11 Maret 2025
Bupati Lamongan Yuhronur Efendi ikuti rapat koordinasi (Rakor) bersama satgas Sego Boran, Selasa (11/3) di Posko Satgas Sego Biran Kodim 0812.Rakor pagi ini membahas terkait [......]
Bupati Lamongan Paparkan Visi Misi dan Target di Seratus Hari Pertama Kerja
10 Maret 2025
Bupati Lamongan Yuhronur Efendi memaparkan visi misi periode kepemimpinannya 2025-2030 pada rapat paripurna DPRD, Senin (10/3) di ruang rapat paripurna DPRD Kabupaten Lamongan siang ini.Orang [......]
Pemkab Lamongan Cek Kesesuaian Takar Minyakita
10 Maret 2025
Pemerintah Kabupaten Lamongan melalui Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kabupaten Lamongan melakukan pengecekan takaran Minyakita yang beredar di Pasar Tradisional sesuai dengan volume label, Senin [......]
Kabupaten Lamongan Duduki Peringkat Pertama Rata-Rata IPKD MCP 2018-2024
06 Maret 2025
Pemerintah Kabupaten Lamongan duduki peringat pertama (kategori Pemerintah Kabupaten) pada rata-rata Indeks Pengelolaan Keuangan Daerah (IPKD) Monitor Center for Prevention (MCP).Pelaksanaan penilaian IPKD MCP ini [......]
Predikat Reformasi Birokrasi Lamongan Naik Kelas
06 Maret 2025
Reformasi birokrasi Kabupaten Lamongan tahun 2024 naik kelas dengan mendapatkan predikat A (memuaskan) dengan skor 86,48. Angka tersebut mengalami peningkatan dibanding dengan 2023 yakni predikat [......]
Pak Yes Pastikan Infrastruktur Mantap Saat Menjelang Lebaran
05 Maret 2025
Bupati Lamongan Yuhronur Efendi pastikan menjelang hari raya Idul fitri 1446 Hijriah tahun 2025 infrastuktur Kabupaten Lamongan dalam kondisi mantap. Hal ini diutarakan saat Safari [......]
Digitalisasi Pajak, Berikan Kemudahan Untuk Masyarakat
04 Maret 2025
Bupati Lamongan Yuhronur Efendi menyebut pembayaran pajak secara digital memberikan kemudahan bagi masyarakat. Pembayaran pajak secara non tunai atau cashless menghadirkan pelayanan yang lebih transparan dan [......]
Pencarian
LAPOR!

PORTAL BERITA KABUPATEN LAMONGAN

  • Jl. Basuki Rahmad No. 1, Kecamatan Lamongan, Kabupaten Lamongan 62214
  • diskominfo@lamongankab.go.id
  • +628113021708
© 2025 Portal Berita Kabupaten Lamongan